
Bogor—Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan, Corps Dai Dompet Dhuafa (Cordofa) bersama Dai Muda Cordofa menyelenggarakan kegiatan
talkshow kepemudaan yang bertajuk, “Komunitas Muda yang #mncrgknskl”, di Masjid Al-Madinah Dompet Dhuafa, pada Ahad (12/11).
Acara ini dihadiri oleh 150 pemuda, dan sebagian peserta merupakan perwakilan dari berbagai komunitas wilayah Jabodetabek.
Berbagai persoalan pemuda dan Komunitas Jaman Now dibahas secara apik oleh para narasumber. Bambang Sueherman selalu Direktur REMO Dompet Dhuafa menyampaikan
brainstorming terkait tantangan dan peluang yang dihadapi oleh kaum milenial. Sedangkan Dicky selaku Sekjen Aku Cinta Islam (ACI) menyampaikan tentang peluang kebaikan yang mampu dimainkan oleh komunitas. Kemudian Muhammad Junaedi, selaku Campaign Support Manager kitabisa.com, memaparkan tentang gerakan kebaikan dan crowdfunding. Pemaparan ketiga narasumber ini mampu memantik rasa penasaran peserta. Hal ini terbukti dengan antusias peserta ketika sesi tanya jawab.
Dalam rangkaian
talkshow ini juga dilaksanakan penyerahan hadiah untuk pemenang lomba kreativitas Harmony of Youth yang dilaksanakan sebelumnya.
Selepas Dzuhur, acara berlanjut pada FGD Lintas Komunitas yang dimoderatori oleh Hardy Agusman selaku Koordinator Dakwah Internasional Cordofa. Diskusi yang disambut antusias peserta FGD ini meninggalkan kesan tersendiri bagi Hardy. Ia berujar, komunitas merupakan sasaran dan penggerak dakwah yang potensial. Sinergi dan kolaborasi gerakan kebaikan dan kemanusiaan melalui dakwah komunitas perlu diberikan perhatian khusus.
“Pemuda hari ini adalah pahlawan esok. Buka mata! Lihatlah betapa banyaknya gerakan kepemudaan yang telah berhasil mengubah dunia.” (Amy/Cordofa)
Baca Juga:
STEI SEBI Selenggarakan Festival Syahru Intifadhah Peduli Palestina
Bagikan Konten Melalui :